Feb 26, 2012

Arsenal vs Spurs, Pecahkan Rekor 19 Tahun

Bola.net - Arsenal akan segera menghadapi Tottenham Hotspurs di Emirates Stadium dalam lanjutan Liga Premier. The Gunners akan mendapatkan lawan sulit dalam upaya untuk bangkit kembali.

Arsenal terancam tidak akan mendapatkan gelar apapun musim ini. Mereka telah tersingkir dari Piala FA dan Piala Carling. Peluang mereka di Liga Champions juga cukup tipis setelah ditaklukkan AC Milan 4-0 di leg pertama. Usaha mereka di Liga Premier pun kini harus dibarengi dengan kerja keras untuk menembus posisi empat besar.

Spurs justru mengalami keadaan sebaliknya. Mereka tengah menjadi salah satu kekuatan baru di Liga Premier musim ini dengan memasuki tiga besar di klasemen. Peluang mereka di Piala FA juga masih terjaga. Spurs juga sempat mengalahkan Arsenal dengan skor 2-1 pada pertemuan pertama mereka musim ini.

Spurs tengah berusaha mencapai hasil mengalahkan Arsenal dua kali dalam satu musim. Terakhir mereka melakukannya 19 tahun lalu pada musim 1992-93. Mereka menang dengan skor 1-0 di kandang dan menang dengan skor 3-1 di Highburry.

Arsenal masih saja didera permasalahan cederanya para pemain. Aaron Ramsey, Francis Coquelin, Sebastian Squillaci, Carl Jenkinson, dan Per Mertesacker tidak dapat diturunkan dalam pertandingan ini. Kekuatan utama The Gunners masih bertumpu pada ketajaman Robin Van Persie. Musim ini ia telah mencetak 22 gol sehingga diharapkan ia dapat menjebol gawang Spurs.

Kekuatan Spurs sendiri justru bertambah seiring dengan kembalinya beberapa pemain andalan mereka setelah sembuh dari cedera. Emmanuel Adebayor, Rafael van der Vaart, Benoit Assou-Ekotto, dan Luka Modric sudah fit kembali dan siap untuk bermain.

Data dan Fakta Pertandingan

- Musim lalu Spurs berhasil mengalahkan Arsenal dengan skor 3-2 meski sebelumnya sempat tertinggal dua gol lebih dulu.

- Spurs hanya sekali memenangkan lima pertandingan tandang terakhir mereka.

- Sejak Spurs ditangani Redknapp, mereka hanya kalah sekali dari Arsenal dalam tujuh pertemuan terakhir mereka di Liga Premier.

- Musim ini Arsenal mencetak rata-rata poin 1,7 poin per pertandingan. Nilai ini merupakan nilai yang terendah selama era kepelatihan Wenger.

- Spurs justru mencetak rata-rata poin 2,1 poin. Nilai tertinggi yang dimiliki Spurs selama Wenger melatih Arsenal.

- Robin Van Persie telah mencetak 21 gol dalam 20 penampilan terakhirnya bagi Arsenal.

Perkiraan susunan pemain:

Arsenal:
Szczesny, Sagna, Vermaelen, Koscielny, Gibbs, Walcott, Arteta, Song, Gervinho, Rosicky, Van Persie

Tottenham:
Friedel, Walker, Kaboul, King, Assou-Ekotto, Lennon, Parker, Modric, Bale, Van der Vaart, Adebayor (bola/Rev)
 
Sumber: bola.net 

0 comment:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...